Kamis, 28 Januari 2021

Contoh SK Operator MI

 

SURAT KEPUTUSAN

KEPALA MI ASSALAFIYAH 01 YAMANSARI

Nomor : 21 /SK/MI.Assl/104/X/2017

 

TENTANG

PENETAPAN TENAGA OPERATOR MI ASSALAFIYAH 01 YAMANSARI

TAHUN PELAJARAN 2017 /2018

 

MENIMBANG     :  Bahwa dalam rangka memperlancar pelaksanaan proses EMIS Madrasah Ibtidaiyah (MI) Assalafiyah 01 Yamansari, Kecamatan Lebaksiu, Kabupaten Tegal perlu menetapkan pembagian tugas guru.

MENGINGAT     :  1.Undang – undang Nomor 2 Tahun 1989 tentang Sistem Pendidikan  Nasional.

                                  2.Keputusan Menteri Agama Nomor 16 Tahun 1978 tentang Struktur Organisasi.

                                  3.Keputusan MENPAN Nomor 27/1990 jo. Keputusan BAKN No. 262 Tahun 1990.

                                  4.Surat Edaran Bersama Menteri Agama dan Kepala BAKN Nomor 262 Tahun 1990 dan Nomor 44/SE/1990 tanggal 22 Oktober 1990.

 

 

MEMUTUSKAN

Menetapkan          :

   PERTAMA        : Sdr IDRIS SUWITNO, S.IPust Tempat tanggal lahir :  Tegal, 21 Maret 1990, Pendidikan   Terakhir :  S1  tahun 2016 , Alamat sekarang           : Jl. Kalimiring Yamansari, Kecamatan Lebaksiu  Kabupaten Tegal Jabatan : Guru wiyata bakti pada MI Assalafiyah 01 Yamansari sejak tanggal 20 Juli 2011 sampai dengan sekarang.

                                      Sebagai : Tenaga Operator Pendataan Sekolah MI Assalafiyah 01 Yamansari Semester I dan Semester II Tahun Pelajaran 2017/2018.

  KEDUA              : Melaporkan pelaksanaan tugasnya secara tertulis dan berkala kepada Kepala Sekolah.

  KETIGA             : Segala biaya yang timbul akibat Keputusan ini dibebankan kepada anggaran yang sesuai.

  KEEMPAT         :    Apabila dikemudian hari kekeliruan dalam Keputusan ini akan diadakan pembetulan sebagaimana mestinya.

 

Ditetapkan di : Yamansari

Pada Tanggal : 18 Oktober 2017

Kepala MI Assalafiyah 01Yamansari

 

 

 

 

                                                            MISBAHUSSURUR, S.HI.

Format Surat Izin Kunjungan

 Format Surat Izin Kunjungan


Nomor             : 001/.............. /X/2017
Lampiran         : -
Perihal             : Permohonan Izin Kunjungan

Kepada
Yth. Pimpinan Taman Teknologi Pertanian
Di Tempat

Dengan Hormat,
Sehubungan akan diadakannya kunjungan dalam Kegiatan Pembelajaran Alam di Taman Teknologi Pertanian, yang insya Allah akan dilaksanakan pada:

Hari/ Tanggal              : Selasa, 24 Oktober 2017
Tempat                        : TAMAN TEKNOLOGI PERTANIAN
Jumlah Peserta            : Jumlah peserta (26 orang siswa dan 2 orang guru)

Maka kami meminta izin kepada Ibu / bapak agar siswa MI ASSALAFIYAH 01 YAMANSARI dapat mengadakan kunjungan ke tempat tersebut.

Besar harapan kami untuk dapat diterima oleh Pimpinan Taman Teknologi Pertanian untuk melaksanakan kunjungan  sebagai bahan pembelajaran bagi para siswa.

Demikian surat pengajuan ini kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.


Yamansari, 23 Oktober 2017

Kepala Sekolah

 

 

 

 

...................................