Selasa, 15 Oktober 2013

Terapi Air Putih



Perintah dan larangan Rasul Pasti Bermanfaat bagi
Umatnya : 

1. Anjuran Minum 2 gelas air setelah bangun tidur,
Ternyata
dapat membersihkan organ-organ Internal 

2. Minum segelas air, 30menit sebelum makan dapat
mmbantu fungsi lambung 

3. Minum Segelas air sebelum mandi, dapat
menurunkan tekanan
darah seluruh pencernaan 

4. Minum Segelas air Seblum tidur, Mencegah Stroke +
Serangan
jantung 
Subhanallah, , , 

Islam Telah Mengatur Semuanya ! 
Klik Like & share

sumber; 
Sang Manusia Akhir Zaman

Senin, 14 Oktober 2013

Biodata David Noah


 Biografi David Kurnia Noah



David Kurnia Albert Dorfel (lahir di Jakarta, DKI Jakarta, 11 Juli 1981; umur 32 tahun) adalah salah seorang personel dari sebuah kelompok musik populer bernama Noah.
Pria Berkaca Mata Ini mulai dikenalkan kepada musik oleh Ayahnya ketika TK. Mulai menginjak bangku Sekolah dasar David mulai belajar piano klasik secara formal. Berbagai festival musik klasik pun sempat ia ikuti sampai ia SMP.
Menginjak bangku SMA David mulai tertarik untuk main band dengan teman-teman di SMA Negeri 2 Bandung. Karena sudah punya dasar dari piano klasik, David mulai mengeksplorasi gaya bermusiknya disesuaikan dengan musik modern yang dimainkannya di band.
Mulai dari situlah ia tertarik untuk lebih mendalami dunia musik secara profesional, David pun sempat membantu proses rekaman beberapa musisi tanah air sebagai session player.
David mulai bergabung di Peterpan sebagai additional player di akhir tahun 2006, dan di tahun 2008, David secara resmi diangkat menjadi personil tetap Noah. David menciptakan single perdana Noah yang berjudul Separuh Aku dan Tak Lagi Sama bersama additional player Ihsan Nurrachman.


Sumber :Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Biodata Reza Noah


Biografi Ilsyah Ryan Reza

Ilsyah Ryan Reza (lahir di Poso ,Sulawesi Tengah, 11 Maret 1977; umur 36 tahun), ia pergi meninggalkan kota kelahirannya untuk kuliah di Bandung kemudian bergabung dengan Noah pada tahun 2001 untuk menggantikan Ari sebagai drummer baru di band tersebut, sapaannya yang paling akrab ialah Reza.
Reza merupakan seorang yang getol dalam bermusik hal itu terlihat sejak dia masih bergabung dalam grup band sebelumnya yang berasal dari Bandung juga seperti Black Forest dan bergamnti nama menjadi "REALACT". Pada Saat masih di grup Realact inilah Reza menjadi drumer Audisional Peterpan sebelum peterpan menjadi besar seperti sekarang ini. sebab realact dan peterpan adalah merupakan teman bermain dan kadang beberapa personel peterpan juga diminta untuk membantu grup Realact jika salah satu personel mereka berhalangan dan yang paling sering diminta adalah Reza untuk mengisi sebagai drumer peterpan hingga akhirnya masuk menjadi personel paten di peterpan.Reza menyukai musik sejak SMA, dan sudah memiliki grup Band dengan nama band Crue 21. Yang paling unik adalah Reza adalah seorang vegetarian sejati. selain itu reza sering memakai drum DW pada saat konser.

Sumber : Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Minggu, 13 Oktober 2013

Biodata Lukman Noah


Biografi Lukman Hakim ( Lukman Noah )



Lukman Hakim (lahir di Cianjur, Jawa Barat, 30 Desember 1976; umur 36 tahun) adalah salah seorang personel kelompok musik populer Indonesia bernama Peterpan. Lukman Hakim bertemu Noah pada tahun 2000, saat itu Peterpan sedang mencari gitaris pendamping, inspirasinya adalah Joe Satriani, tempat yang ingin dilihatnya adalah Amerika, London, Australia dan Mekkah dan sapaannya yang paling akrab adalah Lukman. Alasan Loek mau bergabung dengan peterpan saat itu karena Loek sudah mengenal Ariel terlebih dahulu dan melihat ada titik terang dengan peterpan. Loek yang kalem banget ini sering di daulat oleh fansnya untuk lebih beraksi lagi di panggung . Tapi Loek dengan santai dan percaya diri meyakinkan kalau menjadi diri sendiri di panggung akan lebih baik hasilnya dan enjoy tanpa beban.

Sumber : Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Biodata Uki Noah


 Biografi Uki Noah



Mohammad Kautsar Hikmat atau paling akrab dipanggil Uki atau Uki Noah lahir di Bandung, Jawa Barat, 5 Oktober 1981; umur 31 tahun. Ia adalah salah seorang personel dari sebuah kelompok musik populer bernama Noah.

Pada awalnya, bersama Ariel, Andika dan Reza ia membentuk grup band bernama TOPI pada tahun 1997 yang menjadi cikal bakal dari Peterpan. Musikus favoritnya adalah pasangan kakak-beradik Liam dan Noel Garragher dari grup band asal Inggris Oasis

Sumber : Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Biodata Ariel Noah


Biografi Nazriel Irham ( Ariel Noah )



Nazril Irham atau lebih populer dengan panggilan Ariel atau Ariel Noah (lahir di Pangkalan Brandan, Langkat, Sumatera Utara , 16 September 1981; umur 32 tahun), adalah seorang penyanyi Indonesia yang merupakan vokalis dari grup musik Noah. Ariel adalah anak bungsu dari 3 bersaudara. Ariel juga tercatat sebagai mahasiswa jurusan Arsitektur Universitas Parahyangan.
Kehidupan pribadi
Ayah Ariel adalah seorang pegawai lapangan di perusahaan minyak Pertamina. Sementara ibunya adalah ibu rumah tangga biasa. Karena berprofesi sebagai pegawai lapangan, sang ayah bekerja di lokasi yang berpindah-pindah. Tinggal di Pangkalan Brandan beberapa bulan, Ariel kecil dan keluarga harus pindah ke Kota Langsa, sebuah kota yang ada di Aceh. Di Kota Langsa Ariel kecil mulai menimba ilmu di Taman Kanak-Kanak (TK), yaitu di TK Bungong Seulanga. Di Kota Langsa, Ariel tinggal di perumahan BTN Asamera Kota Langsa. Setelah tinggal di Kota Langsa selama tujuh tahun, Ariel sekeluarga lantas pindah ke Bandung. Sebuah kota yang sudah dianggap Ariel sebagai rumahnya sendiri.
Sejak kecil Ariel telah memperlihatkan bakat besar di bidang seni, tapi bukan di bidang menyanyi. Bakat seni yang terlihat dari Ariel justru di bidang menggambar. Dia sempat menjuarai beberapa perlombaan menggambar di Bandung.
Gara-gara hobi menggambar, Ariel sempat bercita-cita jadi arsitek. Tapi, di tengah perjalanan hidupnya, ia menemukan satu hobi baru yang diminatinya, yaitu bermain musik. Dari sinilah Ariel kemudian meniti karier.
Ariel pernah menikah dengan Sarah Amalia, namun kini telah bercerai. Bersama Sarah, ia dikaruniai putri bernama Alleia Anata. Ariel resmi bercerai dengan Sarah pada 27 Mei 2008.
Karier
Ariel bersekolah di SMP Negeri 14 Bandung. Sejak kelas I SMP, Ariel telah intens membentuk grup musik band. Band pertama yang dibentuknya bernama Peppermint. Sayang, nasib band ini hanya bertahan tujuh bulan.
Lantas, Ariel membuat band lagi bernama Sliver, Cholesterol dan Topi. Lagi-lagi, semuanya bubar di tengah jalan. Tapi, band yang disebut terakhir lumayan berjasa untuk kariernya. Beberapa orang yang tergabung di Topi –termasuk Ariel-, sepakat membentuk band baru. Sebuah band yang diberi nama Peterpan dan bertahan sampai sekarang.
Bersama Peterpan, Ariel berupaya menembus kafe-kafe top di Bandung. Penampilan Peterpan yang atraktif plus vokal Ariel yang berkarakter diam-diam menarik minat Noey –eks basis Java Jive yang belakangan jadi produser- untuk memasukkan lagu mereka dalam album kompilasi Kisah 2002 Malam. Lagu Mimpi Yang Sempurna yang termuat di album kompilasi itu sukses jadi modal buat Peterpan untuk menembus industri rekaman.
Tahun 2003, Peterpan merilis album Taman Langit. Album ini ternyata meledak. Harus diakui, salah satu faktor yang mendukung larisnya album ini adalah vokal Ariel dan kemampuannya mengolah lirik. Lirik-lirik yang dibuat pengagum Kahlil Gibran ini amat dalam. Mampu menyentuh dasar hati pendengar lagu-lagunya.
Wajar jika nama Ariel semakin melambung. Posisinya sebagai frontman memungkinkannya menjelma jadi idola baru. Puncaknya, saat album Bintang di Surga dirilis pertengahan 2004 lalu. Ariel benar-benar jadi pujaan pencinta musik Indonesia dari Sabang sampai Merauke.
Di tengah banjir popularitas, Ariel sempat terganjal masalah. Ia digosipkan telah menghamili pacarnya, seorang gadis asal Semarang yang bernama Sarah Amalia.
Gosip ini tak dapat dielakkan oleh Ariel. Belakangan, ia malah bersedia menikahi Lia untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Sebuah perkawinan yang dirahasiakan dari sorotan media.
Menikah di usia muda sempat membuat banyak orang ragu pada kelangsungan karier Ariel dan Peterpan. Keraguan itu jelas harus dijawab oleh Ariel. Caranya, apalagi kalau bukan terus berkarya dengan sepenuh hati. Terus menghasilkan lagu-lagu yang menghibur dan bisa dinikmati oleh pendengar musik Indonesia.
Selain berkarier di dunia musik, Ariel sekarang menjadi bintang iklan. Ia menjadi model iklan Sunsilk bersama model Amy Lee.
Selain itu, Ariel pun menjadi bintang film dalam film populer Sang Pemimpi. Ariel memerankan tokoh Arai, seorang pemuda yang tak pernah berhenti bermimpi.
Filmografi
Pendidikan
  • TK: Bungong Seulanga,Kota Langsa,Aceh (1985-1987)
  • SD: SD IV Merdeka (1987-1993)
  • SMP: SMPN 14 Bandung (1993-1996)
  • SMA: SMAN 23 Bandung (1996-2000)
  • Universitas: Universitas Parahyangan Jurusan Arsitektur (2000-2001, tidak selesai)

Sumber : Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas